Kamis, Oktober 23, 2025
  • Login
Teras Pantura News
  • Home
  • Pendidikan
  • Politik
  • Pariwisata
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Ekonomi
No Result
View All Result
Teras Pantura News
No Result
View All Result
  • Home
  • Pendidikan
  • Politik
  • Pariwisata
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Ekonomi
Home Berita

Kiromal Katibin Catat Ranking Pertama Dunia di IFSC

teraspanturanews.com

by Redaksi
Agustus 22, 2025
in Berita
0
6
VIEWS
Share on WhatsappShare on Facebook

Batang – teraspanturanews.com Atlet panjat tebing andalan Indonesia Kiromal Katibin asal Kabupaten Batang berhasil menorehkan prestasi gemilang dengan meraih peringkat pertama dunia dalam cabang speed climbing versi Federasi Panjat Tebing Internasional (IFSC).

Kiromal pertama kali mendapatkan prestasi pada tahun 2010 di Kejuaraan Sirkuit Panjat Tebing Pantura II Kategori Lead Pelajar SD/SMP Putra Meraih Emas, dan tahun 2017 pertama kalinya mengikuti Kejuaraan Asian Youth Championship kategori Speed WR Youth, meraih peringkat IV tingkat Asia.
Ketua Harian FPTI Kabupaten Batang, Afif Riyanto menyampaikan, sepanjang musim 2025, Kiromal menunjukkan prestasi yang konsisten sebagai atlet panjat tebing dengan Juara 1 di World Cup Denver, Runner-up di Krakow, dan Juara 3 di Bali dan Wujiang.
“Hal ini semakin menegaskan dominasi dan konsistensinya di panggung speed climbing dunia. Prestasi Kiromal menjadi peringkat pertama dunia membawa kebanggaan besar bagi Indonesia, khususnya kota kelahirannya, Batang, Jawa Tengah,” katanya, saat ditemui di Kantor Prokompim Kabupaten Batang, Kamis (21/8/2025).
Berdasarkan data resmi IFSC, Kiromal kini menempati posisi puncak ranking kecepatan dunia dengan total 4.255 poin, unggul 571 poin atas Samuel Watson dari Amerika Serikat yang berada di peringkat dua. Ini menjadikannya sebagai climber tercepat saat ini dalam kompetisi global speed climbing.
“Keberhasilannya menegaskan bahwa talenta lokal mampu bersaing di level dunia, sekaligus membuka peluang kolaborasi dan pembinaan generasi muda panjat tebing di daerah,” jelasnya.
Apalagi Kiromal Katibin memasuki usia 25 tahun, dimana sebagai atlet panjat tebing, ini merupakan usia emas. Karena cabang olahraga Panjat Tebing usia emasnya berada di umur 24 sampai 30 tahun.
“Target terdekatnya saat ini, yakni meraih gelar juara umum World Cup sepanjang musim. Kiromal menyatakan bahwa konsistensi menjadi kunci dalam mengejar peringkat puncak,” ujar dia.
Setiap seri kejuaraan dunia akan ia maksimalkan, bukan hanya untuk sekadar podium, tetapi juga menjaga akumulasi poin agar tetap berada di posisi teratas.
“Target saya jelas, mempertahankan peringkat satu dunia dan mengamankan posisi juara umum World Cup. Setiap detik di lintasan speed adalah perjuangan, dan saya ingin membuktikan Indonesia bisa dominan di level dunia,” pungkasnya. (AS Saeful Husna Kabiro Batang, Jateng)

Salam Teras Pantura

SendShare1
Redaksi

Redaksi

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Admin Media Sosial Berperan Penting Jaga Kondusifitas Pilkada 2024

Admin Media Sosial Berperan Penting Jaga Kondusifitas Pilkada 2024

Oktober 28, 2024

Mendeley Desktop Incorrect Username or Password ➔ Solusi Cepat

Desember 13, 2024
Profil Wihaji, Mantan Bupati Batang yang Jadi Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga

Profil Wihaji, Mantan Bupati Batang yang Jadi Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga

Oktober 21, 2024

Hello world!

1
Nobar Debat cawapres: di masjid An nur sambil makan Rendang

Nobar Debat cawapres: di masjid An nur sambil makan Rendang

0
BERGURU ILMU KE OMAH TANI BATANG

BERGURU ILMU KE OMAH TANI BATANG

0
Visitasi Monev KIP, KI Jateng Apresiasi Pemkab Batang

Visitasi Monev KIP, KI Jateng Apresiasi Pemkab Batang

Oktober 23, 2025
Jelang Nataru, Harga Beras Di Batang Aman Terkendali

Jelang Nataru, Harga Beras Di Batang Aman Terkendali

Oktober 22, 2025
Bapanas dan Satgas Pangan Pastikan Ketersediaan dan Harga Beras di Batang Stabil Menjelang Natal-Tahun Baru

Bapanas dan Satgas Pangan Pastikan Ketersediaan dan Harga Beras di Batang Stabil Menjelang Natal-Tahun Baru

Oktober 22, 2025
Teras Pantura News

Copyright © 2023 Teras Pantura News.

Navigate Site

  • Home
  • Berita
  • Budaya

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Bisnis
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Olahraga
  • Politik
  • Pendidikan
  • Pariwisata

Copyright © 2023 Teras Pantura News.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In